Sambutan Kepala SMK Negeri Ngambon

Puji dan syukur kepada Tuhan yang Maha Kuasa oleh karena hikmat dan anugerahNya sehingga website SMK Negeri Ngambon yang merupakan bagian dari website Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro ini ada untuk menjawab akan setiap kebutuhan informasi dengan memanfaatkan sarana teknologi informasi yang ada.

Perkembangan Ilmu Pegetahuan dan teknologi dari tahun ke tahun harus diakui terus mengalami peningkatan dan ini adalah bukti dari proses pendidikan yang dilakukan pada setiap jenjang pendidikan dan nyata dalam dunia kerja dewasa ini. Dari perkembangan ini kita dibawa untuk mampu beradaptasi, berprestasi dan bersaing di era kompetitif ini.

SMK Negeri Ngambon sebagai lembaga pendidikan terus berupaya meningkatkan mutu dengan mengupayakan dan memanfaatkan setiap sarana dan prasarana termasuk melalui layanan media online ini yang sudah menyatu dengan website Dinas Pendidikan Kabupaten Bojonegoro serta link lainnya.

Besar harapan, sarana ini dapat memberi manfaat bagi semua pihak yang ada dilingkup pendidikan dan bagi pemerhati pendidikan secara khusus bagi SMK Negeri Ngambon.


Kepala SMK Negeri Ngambon

SAMIAJI ACHMAD, S.Pd. MM.
NIP. 19700928 199702 1 002

Berita Terbaru
thumbnail

Lomba Cerdas Cermat Wawasan Kebangsaan 2016

Ngambon_SMK (05/06) Cerdas cermat wawasan kebangsaan yang diadakan Badan Kesatatuan Bangsa Politik dan Lintas Masyarakat (Bakesbangpolinmas) Kabupaten Bojonegoro, Kamis(28/5/2015), di Pendopo Malowopati. Acara Cerdas cermat wawasan kebangsaan itu diikuti oleh sekolah-sekolah tingkat SMA/SMK/Aliyah se-Kabupaten Bojonegoro, termasuk SMK Negeri Ngambon.

Kepala Bakesbangpolinmas Bojonegoro, Hanafi mengatakan, acara ini digelar secara rutin demi mempertebal wawasan kebangsaan kepada generasi penerus bangsa. Menurutnya, tak hanya peserta lomba, seluruh pelajar di Kabupaten Bojonegoro juga mesti terus meningkatkan kesdaran untuk mencintai terhadap bangsa dan negara.

Dalam lomba tersebut, SMKN Ngambon meraih juara ke-III. Walaupun belum mendapat juara pertama, tapi ini merupakan awal yang bagus. Semoga di tahun depan, SMK Ngambon bisa meraih juara pertama.

[Tim Redaksi]
0 komentar
thumbnail

SMKN 1 NGAMBON BOJONEGORO Menerima Pendaftaran Peserta Didik Baru Secara On-Line Tahun Ajaran 2016/2017

SMK NEGERI 1 NGAMBON BOJONEGORO MEMBUKA PENDAFTARAN PESERTA DIDIK BARU SECARA ON-LINE TAHUN AJARAN 2016/2017


gambar 1. Brosur Tampak Depan

gambar 2. Brosur Tampak Belakang


Ngambon_SMK (20/06) Tahun Pelajaran 2015/2016 telah berakhir, itu tandanya tahun ajaran baru akan segera dimulai. Seluruh sekolah pasti menghendaki terjadinya regenerasi pada peserta didiknya, tak terkecuali SMK NEGERI 1 NGAMBON BOJONEGORO.

SMK NEGERI 1 NGAMBON BOJONEGORO membuka pendafaran peserta didik baru tahun ajaran 2016/2017 dengan sistem On-Line. Pendaftaran akan dibuka pada tanggal 27 s/d. 30 Juni 2016. Sekretariat pendaftaran terletak di gedung SMK NEGERI 1 NGAMBON BOJONEGORO.

SMK NEGERI 1 NGAMBON BOJONEGORO rencananya akan menerima peserta didik baru sejumlah kurang lebih 224 siswa atau 7 kelas. Dari 224 siswa akan terbagi dalam 4 bidang kompetensi keahlian.

Dari 4 bidang kompetensi keahlian tersebut diantaranya adalah:
1. Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ)
2. Teknik Kendaraan Ringan (TKR)
3. Teknik Instalasi Tenaga Listrik (TITL)
4. Teknik Pengelasan (TP)

Dari empat bidang kompetensi keahlian tersebut SMKN NGAMBON akan mencetak teknisi muda yang terampil dan professional dalam jurusannya masing-masing, Mampu mandiri dan siap bersaing dalam perkembangan ilmu dan teknologi, dan Bekerjasama dengan dunia industri guna penerapan Kompetensi Keahlian.

Selain di empat bidang kompetensi keahlian, SMKN 1 NGAMBON juga siap menampung dan mengembangkan bakat peserta didik melalui kegiatan Ekstrakurikuler. Sejauh ini telah banyak sekali penghargaan yang diterima oleh para siswa SMKN 1 NGAMBON melalui berbagai cabang perlombaan mulai dari tingkat Kabupaten hingga Provinsi. Untuk daftar perlombaan yang berhasil dimenangkan para siswa tahun 2016 ini bisa dilihat di gambar brosur diatas.

Berikut ini adalah syarat pendaftaran peserta didik baru tahun ajaran 2016/2017.
1. Mengisi Formulir yang telah disediakan
2. Menyerahkan Foto Copy ijazah SMP/MTs yang telah dilegalisir sebanyak 4 lembar
3. Menyerahkan SKHUN asli
4. Menyerahkan surat keterangan berbadan sehat dari dokter
5. Menyerahkan pas foto hitam putih ukuran 3 x 4 sebanyak 4 lembar
6. Menyerahkan Foto Copy NISN sebanyak 1 lembar
7. Menyerahkan Foto Copy akta kelahiran sebanyak 1 lembar.
8. Usia maksimal adalah 21 tahun per 27 Juni 2016

Punya bakat dan ingin mengembangkan bakat anda?
SMK NEGERI 1 NGAMBON solusinya...!!!
Mari kita sukseskan "Gerakan Ayo Sekolah"!
Masa depan bangsa tergantung pada generasi mudanya. <@mulyoso14>

0 komentar
thumbnail

Kegiatan Pondok Ramadhan SMKN Ngambon Tahun 2016

Ngambon_SMK (13/06) – kegiatan pondok ramadhan smk n ngambon di laksanakan pada hari ini senin 13 juni 2016 – hari jum’at 17 juni 2016. Pondok ramadhan ini di mulai pukul 08:00 sampai 21:00 WIB sesuai dengan jadwal yang telah di tetapkan kemarin,pada hari pertama kali ini  pesertanya berasal dari kelas X TKR I & X TKR 2, kemudian di lanjut hari kedua dari kelas X TKJ 1 & X TKJ 2, hari ketiga kelas X TP & X TITL, hari ke empat  dari kelas XI TKJ 1,2,3, dan hari terakhir di tutup oleh kelas XI TKR 1,2,3.

Dalam kegiatan ini para peserta di wajibkan untuk memakai baju muslim dan muslimah seperti anak – anak santri yang ada di pondok pesantren selain itu peserta juga diwajibkan datang tepat waktu agar kegiatan berjalan lancar dan sesuai jadwal yang ada.
“untuk peserta pondok ramadhan di wajibkan untuk memakai baju muslim dan muslimah, dan juga peserta di minta untuk datang tepat waktu agar kegiatan berjalan lancar dan sesuai jadwal yang ada.” Kata salah satu pengajar pondok ramadhan bapak Narju Ghufron, S.PdI.

Pada hari pertama ini kegiatan pondok ramadhan berlangsung lancar, kondusif dan pesertanya jaga sangat antusias dengan kegiatan ini sehingga membuat acara menjadi berjalan sesuai dengan apa yang di harapkan.

Dan kami para admin mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa bagi yang melaksanakan dan semoga di terima semua amalan ibadah kalian di bulan suci ramadhan ini. Terima kasih.

(mr.z)
1 komentar
thumbnail

DAFTAR PERINGKAT 3 BESAR YANG ADA DI SMKN Ngambon ujian kenaikan kelas 2016

INI LAH DAFTAR PERINGKAT 3 BESAR YANG ADA DI SMKN Ngambon :






0 komentar
thumbnail

PENERIMAAN RAPORT DAN SOSIALISASI 2016

NGAMBON_SMK(11/06)- Untuk mengetahui hasil belajar selama 6 bulan di SMK N NGAMBON seperti biasa setelah selesai melaksanakan ujian semester pasti akan diadakan kegiatan penerimaan rapot Ujian Kenaikan Kelas (UKK). Acara ini di laksanakan pada hari sabtu , 11 juni 2016. 

Sedangkan waktunya dilaksanakan serentak pada pukul 09.00. Penerimaan rapot ini wajib di hadiri oleh wali murid baik kelas X,XI,TKJ,TITL,TP maupun TKR.  Dalam pengambilan raport ini juga dilaksanakan kegiatan rapat wali murid yang membahas tentang kegiatan sosialisasi.

Kegiatan ini berlangsung sangat lancar dan kondusif meski didalam bulan suci ramadhan para wali murid sangat antusias mengikuti kegiatan penerimaan raport ini. Ada juga yang rela meninggalkan atau menunda waktu kerjanya untuk mengikuti acara penerimaan rapot ini. Dengan antusias walimurid sperti ini membuat kegiatan berjalan dengan lancar dan sesuai dengan harapan.

“saya rela meninggalkan pekerjaanku untuk mengikuti kegiatan penerimaan rapot karena menurutku kegiatan ini sangat penting untuk mempererat hubungan antara pihak sekolah dan para wali siswa.” Kata ibu taminem salah satu walimurid.

Tujuan dari pelaksanaan kegiatan penerimaan raport adalah agar orang tua / wali murid mengetahui hasil belajar selama 1 tahun dan siswa lebih meningkatkan prestasi / belajarnya lagi.

Kami para admin mengucapkan selamat bagi siswa yang mendapatkan peringkat / juara di kelasnya dan bagi siswa yang belum mendapatkan nilai terbaik agar lebih meningkatkan prestasi / belajar.
(HENI/DIAN/PREZ).


0 komentar
thumbnail

JADWAL KEGIATAN PONDOK RAMADHAN 1437 H SMKN Ngambon

SMK_Ngambon(04/06)-Dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan SMKN Ngambon mengadakan satu kegiatan rutin tiap tahun di bulan suci ramadhan yaitu kegiatan PONDOK RAMADHAN . Kegiatan ini rencananya akan di laksanakan pada minggu kedua di bulan suci ramadhan yaitu hari senin 13 juni 2016 – hari jum’at 17 juni 2016, pukul 08.00 – 21.00 WIB dan wajib di ikuti oleh seluruh siswa mulai dari kelas sepuluh sampai kelas sebelas baik TKJ,TKR,TITL maupun TP. Kegiatan yang akan di laksanakan di antaranya tadarus al-qur’an, ngaji bersama, sholat berjama’ah, buka berpuasa sama, sholat tarawih berjamaah dan masih banyak yang lainnya.

Jadwal kegiatan pondok romadhon smkn ngambon :

Hari/Tanggal
Waktu
Kelas
Senin, 13 Juni 2016
08.00-21.00
X TKR 1 dan X TKR 2
Selasa, 14 Juni 2016
08.00-21.00
X TKJ 1 dan X TKJ 2
Rabu, 15 Juni 2016
08.00-21.00
X TP dan X TITL
Kamis,16 Juni 2016
08.00-21.00
XI TKJ 1,2,3
Jum’at, 17 Juni 2016
08.00-21.00
XI TKR 1,2,3

Tujuan di adakannya kegiatan semacam ini adalah untuk menambah ketaatan, kekhusukan, dan kebersamaan/solidaritas antar siswa SMKN Ngambon di bulan suci ramadhan. Bulan ramadhan adalah bulan suci yang di berkahi oleh Allah Swt. dan waktu  yang mustajab untuk berdo’a.

“Kegiatan ini saya adakan dengan maksud untuk menambah ketaatan, kekhusukan, dan kebersamaan antar siswa SMKN Ngambon di bulan suci ramadhan. Dan bertujuan melatih para siswa agar lebih memahami dan mengerti apa hikmah bulan suci ramadhan”. Kata guru agama Bapak Narju Ghufron, S.Pd.I
“Saya setuju dengan diadakannya kegiatan seperti ini selain untuk mengisi waktu luang, saya juga bisa belajar dan mendapatkan banyak ilmu di bulan suci ramadhan ini”. Kata Vira salah satu peserta kegiatan pondok ramadhan.


Kami para admin mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa di bulan suci ramadhan 1437 H. 
(heni,mas pres,dian).
0 komentar
 
Copyright © 2013. SMK Negeri Ngambon - All Rights Reserved
SMK BISA